Selasa, 23 Oktober 2012

Dasar Sistem Komputer



1. Apa itu komputer
Komputer sering diidentikkan dengan Personal Computer ( PC ). Pada dasarnya, komputer merupakan peralatan eloktronik yang terdiri atas hardware dan software. Hardware adalah alat yang ada secara fisik ( materi ), sedangkan software merupakan perangkat lunak yang terdiri atas program dan data. Program digunakan untuk memproses data. Misalnya, Winamp merupakan program yang dapat dipakai untuk memutar data file MP3 sehingga komputer mengeluarkan suara.
Komputer adalah pemroses data yang dapat digunakan untuk melakukan tugas-tugas berikut :
·       menerima masukan ( input ) berupa data dan perintah
·       mengolah input dengan program yang tersimpan dalam memori
·       memberikan hasil ( output ) sesuai dengan tujuan pengolahan
Pengolahan data menggunakan komputer dikenal juga dengan Electronic Data Processing (EDP).
2. Bagaimana Komputer Mengolah Data

a)    Dari Bit ke Informasi

Data pada komputer diolah dan disimpan dalam bentuk digital atau bilangan binner. Digital hanya mengenal 2 nilai saja, yaitu 0 ( salah ) dan 1 ( benar ). Setiap 0 atau 1, disebut dengan istilah bit ( binary digit ). Bilangan yang terdiri atas 8 nilai ( misalnya 10001001 ) disebut dengan byte ( 8 bit )
Hanya dengan dua bilangan inilah computer dapat menyajikan informasi yang begitu penting dan berguna bagi kehidupan manusia. 
     Bit-bit dapat digunakan untuk menyusun karakter apa saja. Istilah computer dalam dunia computer berarti :
-                    Huruf, misalnya A dan Z
-                    Digit, seperti 0, 2 dan 9
-                    Selain huruf maupun digit, seperti tanda + serta & dan bahkan symbol seperti β.
 












Dalam dunia digital, ada dua jenis basis satuan : definisi basis dua dan basis 10. Pada basis 10, satu kilo berarti 1000 sedangkan pada basis 2 berarti 2 (pangkat )10=1024.
·       Definisi basis 2 : gigabytes ( GB ) = 1024 megabytes ( MB ) = 1,048,576 Kilobytes ( KB ) =1,073,741,824 bytes
·       Definisi basis 10 :
1 GB = 1.000 MB = 1.000.000 KB = 1.000.000.000 bit
Definisi basis 2 banyak digunakan oleh industri software, sedangkan definisi basis 10 banyak digunakan oleh industri hardware komputer. Misalnya anda membeli HD 6,4 GB. Kapasitas harddisk tersebut hanya bisa menyimpan data sebesar 6 GB.

Pada saat data diproses, nilai digit dapat diketahui oleh komputer dari tegangan listriknya. Tegangan rendah bernilai 0 ( off ) sedangkan tegangan lebih tinggi bernilan 1 ( on ). Semakin besar ukuran data, semakin lama juga waktu yang diperlukan untuk mengolah dan mengirimkannya antar komputer ( dalam jaringan ).

Data digital ternyata sangat andal dan efisien dalam pengolahan data. Tak heran jika banyak informasi yang saat ini diubah dari format analog ( banyak nilai ) menjadi digital ( 2 nilai ), misalnya video ( VCD, DVD ) dan suara ( CD audio ). Sebelum bisa diolah, data analog terlebih dahulu harus dikodekan ke dalam bentuk data digital ( digitize ).

a)      Satuan Data
Satuan data dalam sistem komputer penting untuk ketahui. Harddisk, Flasdisk yang kita gunakan mempunyai kapasitas yang dinyatakan dalam byte, misalnya 120 Giga byte. Satuan data terkecil dalam sistem komputer adalah bit (binary digit) / angka biner. Di atas satuan bit terdapat byte, kilobyte, megabyte, gigabyte, terabyte dan petabyte. Kita juga peranah mendengar istilah kilobit, megabit. Istilah ini biasanya dikaitkan dengan kecepatan transfer data, misalnya 100 mbps (megabit per second).

Byte
Merupakan satuan yang digunakan untuk menyatakan sebuah karakter. Dimana satu karakter sama juga dengan 8 bit.








Kilobyte
Kilobyte merupakan tingkatan di atas byte, dimana 1 kilobyte = 1024 byte. Satuan Kilobyte disingkat dengan KB.

Megabyte
1 Megabyte = 1024 Kilobyte atau sama dengan 1024 x 1024 = 1.048.576 byte. Satuan ini disingkat dengan nama MB.

Gigabyte
1 Gigabyte = 1024 Megabyte atau sama dengan 1024 x 1024 x 1024 = 1.073.741.824 byte. Satuan ini dapat kita jumpai dalam kapasitas Hardisk. Satuan Gigabyte disingkat menjadi GB.

Terabyte
1 Terabyte = 1024 Gigabyte atau sama dengan 1024x1024x1024x1024 = 1.009.511.627.776 byte. Dapat kita jumpai dalam kapasitas harddisk dan memori pada komputer mainframe. Satuan ini disingkat dengan TB.

Petabyte
1 Petabyte = 1024 terabyte atau sama dengan 1024x1024x1024x1024x1024 = 1.125.899.906.842.624. Satuan ini diseingkat dengan PB.


a)      Satuan Waktu dan Frekuensi
kecepatan komputer dalam memproses sebuah data dalam detik.
Bagi manusia 1 detik merupakan waktu yang sangat cepat.tetapi tidak bagi komputer. Kecepatan computer dalam memproses sebuah data sangatlah tinggi. Orde waktu yang digunakan untuk mengerjakan sebuah intruksi jauh dibawah 1 detik. Itulah sebabnya adanya beberapa satuan waktu yang perlu diketahui, sebagaimana terlihat pada table berikut ;  
SATUAN 
EKIVALEN
milidetik
1/1.000 detik 
mikrodetik 
1/1.000.000 detik 
nanodetik 
1/1.000.000.000 detik 
pikodetik 
1/1.000.000.000.000 detik 
Satuan lain yang banyak disinggung adalah satuan Frekuensi. Frekuensi diukur dalam satuan Hertz. Frekuensi berarti jumlah siklus dalam 1 detik. 1 hertz berarti bahwa  dalam 1 detik terbentuk sebuah siklus. Ukuran frekuensi yang lebih besar yaitu kilohertz dan megahertz. 1 kilohertz (KHz) = 1000 hertz (Hz). Dan 1 Megahertz = 1000 kilohertz.
a)      Sistem Pengkodean Karakter
ada beberapa sistem pengkodean karakter yang digunakan untuk penyimpaman di dalam memori komuputer, di antaranya sebagai berikut:

1) sistem pengkodean binary code decimal (BCD)
- menggunakan 4 digit bilangan biner
- digunakan pada komputer generasi pertama
- hanya di gunakan untuk mengkodekan bilangan 0-9



2) sistem pengkodean SBCDIC (standart binary coded decimal interchange code)
- menggunakan 6 digit bilangan biner
- di gunakan pada komputer generasi ke dua
- terdiri dari alpha bit position dan numerik bit position

alpha bit terdiri dari
00= untuk angka 0-9
11 = untuk huruf a-i
10 = untuk huruf j-r
01 = untuk huruf s-z





3) sistem pengkodean EBCDIC (extended binary coded decimal interchange code)
- menggunakan 8 digit bilangan biner
- digunakan pada komputer generasi ketiga



4) sistem pengkodean ascii (american standart code for information interchange)
- menggunakan 7 digit bilangan biner
- digunakan pada komputer generasi ke empat sampai sekarang
- merupakan urutan decimal dari 0-127



untuk sistem pengkodean bilangn ascii
- kode ascii untuk bilangan 0-9 di mulai dari bilangan decimal 40-49
- kode ascii untuk huruf kapital A-Z dimulai dari 65-90
- kode ascii untuk huruf kecil a-z di mulai dari bilangan 91

5) UNICODE, pada standar ini standar ini sebuah karakter dinyatakan dalam 16 Bit. Alhasil, standar ini dapat mencakup 65.536 karakter . dengan cara seperti in berbagai symbol  dalam bahasa seperti Arab dan Cina bias ditampung. Informasi lebih jauh tentang UBICODE dapat dilihat pada situs : http://www.unicode.org/


3. Bagian Unit Sistem

Pada bab ini memperlihatkan komponen – komponen yang menyusun system computer secara global.  

 


Unit sistem sering disebut kotak yang disebut case atau kabinet sistem. Didalam komopnen inilah  terdapat berbagai komonen seperti CPU, cip memori (RAM dan ROM) motherboard, catu daya, hardisk, dan CD drive.


a)      Motherboard
Sering disebut sistem board, merupakan papan sirkuit pertama dari suatu komputer. Sebagian besar komponen dalam sistem unit terpasang (terhubung) ke motherboard. Motherboard untuk prosesor tertentu biasanya berbeda dengan prosesor lainnya.
 


Motherboard Pentium iv

Motherboard pentium III

Motherboard pentium II

core 7

Motherboard Pentium 1







































a)      Catu Daya
Catu Daya (power supply) berfungsu sebagai pemasok listrik bagi rangkaian dalam komputer. Masukan komponen ini merupakan arus bolak-balik (AC) yang berasal dari PLN atau sumber listrik lainnya. Selanjutnya catu daya mengonversi arus boalk-balik tersebut menjadi arus searah (DC).     Arus DC inilah yang sesungguhnya digunakan oleh komponen-komponen komputer. Catu daya dapat dihidupkan atau dimatikan melalui tombol on-off yang umumnya terdapat pada bagian depan unit sistem.

Acapkali masukan catu daya tidak dihubungkan ke sumber listrik secara langsung, melainkan melalui peralatan perantara yang dapat berupa pelindung kejutan, regulator tegangan, atau UPS.
 
b)      Sistem Pendingin
Berfungsi untuk mendinginkan suhu sekitar. Sebagaimana diketahui, suhu yang terlalu tinggi dapat menimbulkan kerusakan pada komonen-komponen komputer.
Sitem ini terdiri atas sebuah kipas dan sirip penyerap panas. Sistem ini biasabya terletak berdekatan dengan catu daya.

c)      BUS
Adalah jalur yang menghubungkan suatu komponen dan komponen lain. Bus dapat dibayangkan sebagai suatu jalan yang menghubungkan dari suatu tempat ke tempat lain. Sebagai contoh, antara CPU dan memori utama dihubungkan oleh bus memori.

Jenis BUS
Keterangan
Bus prosesor
Merupakan jalur komunikasin antara CPU dan bus I/O, atau antara CPU dan cache memori eksternal.
Bus I/O
Berfungsi untuk memungkinkan CPU berkomunikasi dengan piranti periferal (piranti di luar unit sistem) seperti printer dan scanner 
Bus Memori
Mentransmisikan data antara CPU dan memori utama (RAM). Lebar bus memori sama dengan bus prosesor.
 

 
a)      PORT

Merupakan colokan yang terpasang dibagian belakang case yang berfungsi sebagai penghubung antara komponen diantara unit sistem dengan piranti di luar. Port memungkinkan anda menghubungkan kamera digital, monitor, dan ,ouse ke unit sistem. Port dapat dikelom[pokan menjadi:
1.       Port Serial, untuk me;lakukan transmisi data yang berorientasi pada pengiriman bit per waktu.
2.       Port paralel, bekerja atas 8 bit per waktu.
3.       Port SCSI (Small computer system interface), memungkinkan koneksi antar piranti dalam bentuk sambung menyambung. Keccepatan transfernya adalah 32 bit per waktu.
4.       Port USB, dapat digunakan untuk menmghubungkan berbagai piranti.
5.       Port Infrared, untuk mendukung hubungan tanpa kabel. Misalnya untuk menghubungkan mouse dengan memnakai sinar inframerah sebagai media transmisi.
6.       Port Lain-lain, termasuk dalam hal ini adalah port untukl keyboard,monitor, speaker eksternal, mikropon dan jaringan.




b)      Prosesor

Prosesor adalah nama singkat dari mikroprosesor dan dan seringkali disebut CPU (Central Processing Unit). Komponen ini berupa sebuah cip (IC/ Integrated circuit) adalah sekeping silikon berukuran beberapa milimeter persegi yang mengandung puluhan ribu transistor dan komponen elektronik yang lain.